Jumat, 22 Januari 2010

BERSYUKUR

Konsep bersyukur adalah merupakan suatu tanda terima kasih umat kepada maha pencipta atas apa yang sudah mereka terima. Ini seharusnya dilakukan oleh umat manusia setiap saat mereka dapat menghirup nafas di dunia ini. Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa setiap manusia ingin memiliki sesuatu,namun segalanya terbatas oleh kemampuan yang mereka miliki saat itu.Sehingga mereka berusaha dengan sedemikian cara untuk memiliki tanpa memperhatikan rambu-rambu yang ada dalam kehidupan ini. Akibatnya tentu saja ada yang dirugikan. Bukankah melanggar rambu-rambu lalulintas akan membawa mudarat bagi kita?
Hari ini sebenarnya dengan mata telanjang dapat kita melihat di sekeliling kita betapa masih banyak orang, yang ternyata, tidak seuntung diri kita, tidak sebahagia diri kita, tidak sekaya diri kita, dan lebih banyak tidak-tidak yang lainnya. Lalu......Apa yang harus kita lakukan lagi?.....Selain berusaha yang merupakan kewajiban setiap umat manusia dan keberhasilan....tidaklah wewenang manusia untuk menentukan, karena itu adalah wewenang ALLAH SWT....
Hasat dengki dan iri hati adalah dua hal yang merusak tatanan kesyukuran umat manusia kepada maha penciptanya..... iri yang tidak berkesudahan, dengki yang berkepanjangan, serta hasat yang bak api tak pernah padam selalu membakar diri untuk melakukan hal yang merugikan diri sendiri dan orang lain..... Lupakah kita bahwa setelah kehidupan ini masih ada kehidupan lain yang lebih abadi dari sekedar hidup di dunia ini? Seberapa dalamkah hati ini terluka oleh sebab musabab yang hanya dilihat dari diri sendiri? Semua kesalahan hanya ditimpakan kepada manusia yang lain seolah-olah kita tidak pernah berbuat salah layaknya orang lain.....
Bersyukur adalah merupakan salah satu upaya untuk mengobati hati dari hasad dengki, iri hati dan segala macam peyakit hati yang ada pada manusia. Bersyukur juga akan membawa umat manusia ini tidak lagi berpikir bahwa kesalahan adalah milik orang lain... tidak lagi bahagia melihat orang lain susah....... tidak lagi senang melihat orang lain menderita..... bersyukur dan selalu bersyukur atas apa yang telah didapat seiring dengan berusaha yang tak pernah henti lalu berdoa kepada NYA, ini akan membuat hidup kita lebih bahagia dalam menjalankan kehidupan ini.
apakah anda ingin mencobanya????????

Tidak ada komentar:

Posting Komentar